UPACARA BENDERA MPLS TAHUN AJARAN BARU 2024-2025 SMA ASISI

SMA Asisi adalah sekolah unggulan yang berada di daerah tebet. Dengan lingkungan yang nyaman, rindang, mudah dijangkau karena tempat yang startegis dan jauh dari kebisingan serta mempunyai fasilitas lengkap menjadikan Sekolah Asisi sebagai tempat yang favorit untuk orangtua menyekolahkan anak-anaknya.
Pada tanggal 8 Juli 2024 SMA Asisi mengadakan upacara MPLS ( Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah ) di lapangan SMA ASISI, sebagai Pembina upacara kepala sekolah Bapak Heru Malyono S.Pd dan diikuti oleh guru dan karyawan serta peserta didik SMA Asisi. Adapun petugas upacara siswa siswi kelas XI dan XII SMA Asisi.
Kepala sekolah SMA Asisi membuka kegiatan MPLS Tahun ajaran 2024-2025 dengan tema “Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah yang Menyenangkan Melalu aktifitas Kreatif Pencegahan dan Penanganan Kekerasan di Lingkunagan Satuan Pendidikan.” sekaligus penyambut selamat datang untuk peserta didik baru yang telah diterima untuk mengikuti pendidikan di lingkungan Sekolah Asisi. Di masa MPLS ini diharapkan siswa-siswi baru bisa mengenal lingkungan yang ada di SMA Asisi.
Selain itu juga dalam amanat yang diberikan oleh Bapak Heru adalah Motto di SMA Asisi yaitu ” BE A BROTHER FOR ALL ” yang artinya menjadi saudara bagi semua serta disampaikan untuk tahun ini menegunakan sistem moving kelas bagi kelas 11 dan 12 untuk mata pelajaran pilihan.
Diharapkan peserta didik SMA Asisi yang telah masuk di dalam lingkungan Sekolah Asisi bisa menjadi calon-calon pemimpin besar dengan meraih prestasi baik dalam pendidikan maupun non pendidikan.